KSPA UNJ | Kelompok Sosial Pencinta Anak Universitas Negeri Jakarta (KSPA UNJ), merupakan sebuah organisasi mahasiswa tingkat Universitas yang bergerak di bidang sosial dan concern pada pendidikan khususnya pendidikan anak usia dini.
KSPA UNJ yang telah berdiri selama 36 tahun senantiasa memiliki produk yaitu Taman Kanak-kanak (TK) non-profit yang diperuntukkan untuk anak-anak dari kalangan masyarakat prasejahtera.
Sejak 36 tahun lalu, TK KSPA UNJ selalu membuka TK di lokasi yang berbeda-beda atau pun tidak menetap dengan jangka waktu beberapa tahun, itu sebabnya TK KSPA disebut dengan Taman Kanak-kanak Keliling (TK Keliling KSPA UNJ).
Tujuan utamanya adalah sampai TK Keliling KSPA UNJ yang awal terbentuknya merupakan TK Tunas berhasil menjadi TK Mandiri dengan melalui tahap TK Binaan.
Sebagai salah satu upaya pembinaan juga, KSPA UNJ memiliki kader, yaitu orang yang diberdayakan untuk menjadi TK Keliling KSPA UNJ dengan berbagai pelatihan kepengajaran anak usia dini (AUD).
Ketiga tahapan tersebut dibagi lagi menjadi 3 jenjang. Pada TK Keliling KSPA UNJ Tahap Tunas ada, Tunas I, Tunas II dan Tunas III.
Selanjutnya TK Keling KSPA UNJ akan meningkat ke Tahap Binaan I jika, KSPA UNJ telah memberikan pelatihan-pelatihan kepada kader, berupa pelatihan kepengajaran dan pelatihan pengelolaan TK, mendampingi kader dalam pengajaran dan pengelolan TK , membuat dan mengumpulkan proposal izin prinsip dan operasional.
Pada tahap ini Kader sudah mampu menjadi pengajar inti dibeberapa RKH (Rancangan Kegiatan Harian), Kader sudah mampu membuat media dan mengisi asesment, Kader berperan aktif dalam pengelolaan TK.
Selanjutnya TK Keliling KSPA UNJ akan meningkat memasuki Tapan Binaan II, memasuki Tapan Binaan III, dan terakhir akan masuki Tahap Mandiri I, II, dan III.
Pada Tahap Mandiri III yaitu ketika KSPA UNJ berperan sebagai konsultan TK, dan TK sudah menginduk pada salah satu Yayasan, sudah siap untuk melepaskan TK sepenuhnya.
Hingga saat ini pada akhir 2018, TK Keliling KSPA UNJ masih eksis di wilayah ibu kota. Kini, TK Keliling KSPA UNJ memiliki 3 (tiga) lokasi yaitu Rawamangun, Jatinegara, dan Kampung Bandan.
Karena keterbatasan dana, ruangan belajar yang digunakan oleh TKK KSPA UNJ merupakan fasilitas umum yang juga digunakan warga sekitar lokasi untuk melakukan kegiatan, seperti kantor RW setempat, rumah RW, dan mushola.
Semoga KSPA UNJ bisa melebarkan kebermanfaatannya dan TK yang dibina bisa menjadi TK yang mandiri.
Postingan ini diambil dari website KSPA UNJ Blogspot yang ditulis oleh KSPA UNJ